Halaman

Transfer Milan, geger sampai akhir

Selamat pagi Milanisti!
Embedded image permalink
Ada kejutan tersendiri di detik-detik bursa transfer tadi malam.
Transfer Biabiany ke Milan yang hampir dipastikan berhasil tiba-tiba harus batal ditengah jalan, batalnya proses transfer tersebut dikarenakan Zaccardo yang merupakan bagian dari kesepakatan transfern Biabiany, tidak menyetujui kontrak yang ditawarkan oleh Parma. Zaccardo lebih memilih bertahan di Milan daripada menandatangani kontrak bermain untuk Parma, sehingga mau tidak mau transfer Biabiany ke Milan juga secara otomatis batal.


Embedded image permalinkBryan Cristante juga akhirnya pindah ke Benfica dengan mahar 6 juta euro, meskipun dijelaskan bahwa Galliani ingin mempertahankannya di Milan dan hanya ingin meminjamkannya ke Benfica, namun sang pemain sendirilah yang menginginkan kepindahan secara permanen ke Benfica. Cristante merasa Milan terlalu banyak memiliki pemain.
Embedded image permalink

Tidak menunggu lama, Galliani dengan uang hasil penjualan Cristante langsung bergerak lagi dengan menghubungi presiden Atalanta untuk merekrut gelandang mereka Bonaventura dan tidak lama berselang transfer "dadakan" ini langsung disetujui dengan pembelian Bonaventura dengan mahar 7 juta Euro. 

Embedded image permalink

Embedded image permalink

AC Milan sendiri mendapatkan nilai 7+ dari 10 oleh La Gazzeta dello sport terkait aktivitas transfernya musim panas ini, nilai tertinggi didapatkan Roma dengan nilai 8, disusul Juventus dengan nilai 7.5, dan dibawah Milan ada Fiorentina, Inter dan Chievo yang mendapatkan nilai 7.


Dikabarkan Bonaventura sempat meneteskan air mata saat menandatangani kontrak yang mengikatnya di Milan sampai juni 2019. Sebuah impian yang menjadi kenyataan baginya.

#BenvenutoBonaventura #GrazieGalliani!

Tidak ada komentar